Tribratanews.polrestanimbar.com – Bhabinkamtibmas Desa Kabiarat, Polsek Saumlaki, Jajaran Polres Maluku Tenggara Barat Brigpol Dace Poceratu memberikan Arahan dan Pembinaan kepada Anggota Linmas Desa Kabiarat.Senin (29/1/2018).
Dalam kegiatan tersebut Bhabinkamtibmas menyampaikan Pesan Kamtibmas dan mengajak seluruh Anggota Linmas untuk bekerja sama dalam menjaga keamanan di dalam Desa Kabiarat agar tetap Aman dan Kondusif.
Bhabinkamtibmas juga menyampaikan pesan-pesan kepada para Linmas Desa Kabiarat tentang beberapa poin yang perlu untuk diantisipasi agar tidak berkembang di Dalam Desa Kabiarat sebagai berikut :
1. Tentang radikalisme;
2. Tentang Narkoba.
Dilain hal Bhabinkamtibmas Desa Kabiarat juga mengajak Linmas untuk :
1. Tingkatkan kegiatan pam swakarsa / FKPM;
2. Patroli bersama Linmas Desa/FKPM dipemukiman/perumahan.
Kapolsek Saumlaki Iptu Egidio Sumilat,S.I.K., saat di konfirmasikan mengatakan” Arahan yang di berikan Bhabinkamtibmas kepada para Linmas dalam rangka untuk menjaga keamanan dan ketertiban di dalam Desa Kabiarat sekaligus untuk mencegah terjadinya gangguan kamtibmas dan kriminalitas, di Desa Kabiarat”,ucap Kapolsek.
Brigpol Dace Poceratu dalam kesempatan ini juga menyampaikan agar Linmas mengiatkan kembali poskamling sebagai usaha untuk tetap memonitor dan menjaga keamanan linkungan.