Beranda Berita Polres Syukuran Hari Bhayangkara Ke-73 Polres MTB

Syukuran Hari Bhayangkara Ke-73 Polres MTB

365
0
BAGIKAN

Tribratanews.polrestanimbar.com – Kepolisian Resor Maluku Tenggara Barat, menggelar acara syukuran Hari Bhayangkara ke-73, yang bertempat di areal lapangan apel Polres Maluku Tenggara Barat.Rabu (10/7/2019),pukul 09.00 wit.

Pada acara syurukuran, dihadiri Bupati Kabupaten Kepulauan Tanimbar Bapak Petrus Fatlolon,SH.,M.H., Dandim 1507 Saumlaki, Danlanal Saumlaki dan para tamu undangan lainya.

Diacara syukuran tersebut, selain diisikan dengan berbagai acara, bersama juga ada pemotongan tumpeng oleh Kapolres Maluku Tenggara Barat AKBP Andre Sukendar,S.Ik.,didamping Ketua Bhayangkari Cabang Maluku Tenggara Barat Ny.Dhora Dhamayanti Sukendar, dimana potongan tumpeng tersebut diberikan kepada kategori :
1. Personil tertua, Kasat Binmas Kompol Simon.A.Mansilety
2. Personil termudah,Bripda Juan Retobbyaan
3. Warakawuri tertua Ibu Kelbulin
4. Perwakilan Purnawirawan yang diwakili Bapak Linus Fasak.

Dalam Sambutan Kapolri yang dibacakan Kapolres Maluku Tenggara Barat AKBP Andre Sukendar,S.Ik,yang dimana dikatakan,” Berbagai perbaikan yang dilaksanakan oleh Polri selama tiga tahun melalui program promotor dititikberatkan pada kebijakan utama yaitu peningkatan kinerja, perbaikan kultur dan manajemen media.

“Tiga tahun implementasi program promotor telah menunjukkan hasil yang baik, kepercayaan Polri terus meningkat,” terang Kapolri dalam sambutan yang dibacakan Kapolres.

“Polri pada tahun 2016 termasuk dalam tiga institusi dengan kepercayaan publik rendah, namun saat ini sudah berada masuk tiga besar lembaga yang dipercaya publik berdasarkan hasil survei lembaga kredibel.tegas Kapolri dalam sambutannya.

Usai acara syukuran dilanjutkan dengan pemberian hadiah bagi para pemenang lomba/pertandingan dalam rangka memeriahkan Hari Bhayangkara ke-73 tahun 2019,pemberian hadiah kepada :

1. Pemenang perlombaan Baris Indah tingkat SD, SMP, SMA dan tingkat umum/dewasa
2. Pemenang pertandingan Bola Voli tingkat SMP, SMA dan tingkat umum/dewasa
3. Pemenang Tanimbar Fishing Tournament kategori untuk berat ikan dan kategori banyaknya ikan
4. Pemberian penghargaan kepada pemenang Bhabinkamtibmas terbaik Polres Maluku Tenggara Barat yang diberikan kepada Bhabinkamtibmas desa Werain Kecamatan Selaru Kabupaten Kepulauan Tanimbar Bripda Wanto Isra.

Acara syukuran Hari Bhayangkara ke-73 pada Polres Maluku Tenggara Barat berlangsung baik, aman dan lancar.

TINGGALKAN KOMENTAR

Please enter your comment!
Please enter your name here

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.