Tribratanews.polrestanimbar.com – Sat Polair Polres Maluku Tenggara Barat melaksanakan kegiatan Quick Wins Polri Program 1 “Penegakkan Hukum Bagi Organisasi Radikal dan Anti Pancasila” berupa sambang pesisir dan penyuluhan terhadap masyarakat pesisir dan pantai yang bertempat di desa Lauran Kecamatan Tanimbar Selatan Kabupaten Maluku Tenggara Barat.Kamis (30/08/2018).
Kegiatan diikuti oleh Camat Tanimbar Selatan yang diwakili oleh Kabid Seksi Kesejahteraan Sosial Bpk Hendrik Kunda SH., Kapolsek Saumlaki diwakili oleh Bhabinkamtibmas desa Lauran Brigpol Yusup Halirat, Kades Lauran Ibu Maria Vany Masela, Tokoh Agama Pastor Paroki Ponsiu Ongirwalu, RD,BPD, Tokoh Masyarakat Pemuda dan Kelompok Nelayan Desa Lauran kurang lebih 60 orang.
Turut hadir dan mendampingi Kasat Polair Polres Maluku Tenggara Barat sebanyak 8 Pers Sat Polair bersama 2 Personil Polwan atas nama Aiptu Israzaitun dan Bripda Isyabel Tehusalawane.
Kegiatan Quick Wins Polri Program 1 “Penegakkan Hukum Bagi Organisasi Radikal dan Anti Pancasila” dengan tema Pancasila sebagai pilar kebangsaan,menolak segala bentuk faham Radikalisme dan Anti Pancasila guna menuju masyarakat Maluku yang berjiwa ke Bhinekaan dan cinta NKRI.
Sementara itu Kasat Pol Air IPDA AR SAMBAS, S.SOS dalam kegiatan sosialisasi membawakan materi terkait Peran masyarakat sebagai agen perubahan dalam menangkal Radikalisme dan anti Pancasila serta pengetahuan tentang Radikalisme dan Terorisme yang merupakan ancaman dalam kehidupan berbangsa dan bernegara.
Acara selanjutnya dilakukan penyerahan Simbolis sarana kontak dari Satpolair Polres Maluku Tenggara Barat :
1. Penyerahan bendera merah putih.
2. Penyerahan teks pancasila.
3. Penyerahan Leftbuoy kepada nelayan desa Lauran
4. Penyerahan Paket sembako kepada warga desa Lauran
5. Pembacaan Pernyataan sikap dan Komitmen Moral oleh Masyarakat desa Lauran yang menolak dengan tegas segala Bentuk Paham Radikalisme dan anti Pancasila serta mendukung Pemerintah RI dalam membela NKRI.
6. Penandatanganan pernyataan sikap dan Komitmen Moral oleh todat, topem, toga, kelompok nelayan dan tomas deaa Lauran.