Beranda Berita Polres Sambil Berpatroli,Bhabinkamtibmas Desa Batuputih Pantau Aktifitas Masyarakat Pada Posko Covid 19

Sambil Berpatroli,Bhabinkamtibmas Desa Batuputih Pantau Aktifitas Masyarakat Pada Posko Covid 19

126
0
BAGIKAN

Tribratanews.polrestanimbar.com – Polda Maluku, Polres Maluku Tenggara Barat, Bhabinkamtibmas Desa Batuputih Polsek Wermaktian Bripka P.Titirloloby, Sabtu tanggal 02 Mei 2020, pukul 08.20 wit, Bertempat di Desa Batuputih Kecamatan Wermaktian, Kabupaten Kepulauan Tanimbar.Melaksanakan kegiatan patroli sekaligus menyambangi Posko penanganan Covid 19
Desa batuputih.

Pada Posko Covid 19 Desa Batuputih, Bhabinkamtibmas bersama Team relawan, melakukan pemeriksaan kesehatan berupa pengecakan suhu tubuh kepada warga masyarakat yang memasuki Desa Batuputih maupun yang keluar dengan menggunakan alat Repites.

Bhabinkamtibmas juga berkesempatan mensosialisasikan Maklumat Kapolri tentang pencegahan Virus Corona atau Covid 19 diantaranya :

  1. Selalu menggunakan masker disetiap aktifitas;
  2. Rajin mencuci tangan dengan sabun pada air yang mengalir;
  3. Selalu menjaga kebersihan dan kesehatan;
  4. Jaga jarak antara satu dengan yang lain;
  5. Tidak berkerumun atau berkelompok;
  6. Hindari kegiatan yang melibatkan banyak orang;
  7. Tetap dirumah.

Sementara itu Bhabinkamtibmas juga mengajak warga untuk bersama – sama menjaga keamanan dan ketertiban di dalam Desa.

TINGGALKAN KOMENTAR

Please enter your comment!
Please enter your name here

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.