tribratanews.polrestanimbar.com – Bhabinkamtibmas Desa Olilit Raya Bripka A.Romrome bersama para pemuda dan pemudi Desa Olilit Raya membersihkan lokasi wisata Kristus Raja.Sabtu (25/11/2017).
Puncak perayaan Kristus Raja semesta alam yang akan berlangsung pada hari Minggu 26 November Tahun 2017 berlokasi pada tempat wisata Kristus Raja Desa Olilit Raya Kecamatan Tanimbar Selatan.
Berbagai kesiapan mulai dari membersihkan areal lokasi sampai dengan mempersiapkan segala sesuatu dalam mendukung pelaksanaan puncak perayaan Kristus Raja semesta alam dilaksanakan oleh para pemuda – pemudi serta masyarakat Desa Olilit Raya dibantu Bhabinkamtibmas Desa Olilit Raya Bripka A.Romrome.
” Puncak perayaan Kristus Raja semesta alam yang dilaksanakan pada hari Minggu 26 November 2017 akan dihadiri sekitar ribuan umat Katolik pada Kabupaten Maluku Tenggara Barat serta perwakilan umat dari Maluku Barat Daya sehingga penataan dan pembersihan lokasi wisata Kristus Raja menjadi prioritas utama dalam menyambut perayaan puncak Kritus Raja Tahun ini.ungkap Bhabinkamtibmas.
Sementara ini pembersihan lokasi areal wisata Kristus Raja yang berlokasi di Desa Olilit Raya tepatnya bagian timur masih berlangsung serta situasi aman dan lancar.