Saumlaki,(17/3/2017).AKBP Mukhamad Safei,S.Ik.,MH telah dimutasikan untuk menduduki jabatan yang baru pada Mabes Polri, pengabdian selama kurang lebih 10 Bulan pada Polres Maluku Tenggara Barat sudah banyak yang dilakukan oleh AKBP Mukhamad Safei,S.Ik.,MH selama bertugas sebagai Kapolres Maluku Tenggara Barat.
Pelepasan AKBP Mukhamad Safei,S.Ik.,MH beserta Ibu dilakukan dengan prosesi pedang pora oleh Perwira Polres Maluku Tenggara Barat yang bertempat di Lokasi lapangan Apel Polres Maluku Tenggara Barat, derai air mata bercucuran tatkala AKBP Mukhamad Safei,S.Ik.,MH beserta Ibu menghampiri satu persatu personil Polres Maluku Tenggara Barat dan Polsek Jajaran serta seluruh Bhayangkari Cabang dan Ranting Polres Maluku Tenggara Barat, Kalian Hebat,,,itu kata AKBP Mukhamad Safei,S.Ik.,MH kepada seluruh Personil dan Bhayangkari Polres Maluku Tenggara Barat.