Beranda Berita Polres Optimalkan Patroli di kawasan Wisata, Sat Samapta Polres Kepulauan Tanimbar hadirkan rasa...

Optimalkan Patroli di kawasan Wisata, Sat Samapta Polres Kepulauan Tanimbar hadirkan rasa aman

3
0
BAGIKAN

Tribratanews.polrestanimbar.com – Polda Maluku, Kepolisian Resor Kepulauan Tanimbar, Demi memberikan rasa aman dan nyaman bagi Masyarakat yang sedang menikmati waktu libur di akhir pekan, Satuan Samapta (Sat Samapta) Polres Kepulauan Tanimbar menggelar Patroli Dialogis di kawasan objek wisata pada, Minggu (18/01/26).

Kegiatan Patroli ini menyasar titik keramaian Pantai Weluan yang berlokasi di Desa Olilit Raya, Kecamatan Tanimbar Selatan, Kabupaten Kepulauan Tanimbar. Tampak Personel Sat Samapta melakukan penyisiran sambil berjalan kaki sekaligus menyambangi Warga yang sedang berkumpul menikmati liburan.

Dalam interaksi yang dilakukan, tampak Petugas melakukan aksi tegur, sapa, dan salam, guna menjalin kedekatan serta menyerap informasi langsung terkait keluhan ataupun adanya laporan dari Masyarakat. Secara humanis, para pengunjung diimbau untuk tetap waspada terhadap barang bawaan dan keselamatan diri.

Selain menjaga keamanan dari tindak kriminalitas, Personel Sat Samapta juga memberikan perhatian khusus pada keselamatan pengunjung terkait cuaca ekstrem. Mengingat curah hujan yang tinggi dan angin kencang di wilayah Kabupaten Kepulauan Tanimbar terjadi belakangan ini.

Disamping itu, Petugas pun mengingatkan para Orang tua agar memperketat pengawasan terhadap Anak-Anak saat bermain di pantai atau area terbuka. Para pengelola wisata pun diminta untuk selalu mengecek kondisi pohon besar serta struktur bangunan di area wisata guna mengantisipasi dampak angin kencang.

Kapolres Kepulauan Tanimbar AKBP AYANI, S.P., S.I.K., M.H., melalui Kasat Samapta AKP PETRUS METANILA menyampaikan bahwa kehadiran Polisi di tempat wisata tentunya merupakan langkah preventif untuk mengantisipasi tindak kriminalitas seperti pencurian (Curat, Curas, Curanmor) serta gangguan kamtibmas lainnya maupun keselamatan Masyarakat.

“Kehadiran Kami (Polri) di tengah-tengah Masyarakat bertujuan untuk memastikan para Wisatawan dapat menikmati liburannya dengan tenang tanpa adanya rasa khawatir” terangnya.

Lebih lanjut Kasat Samapta menyebut, berdasarkan hasil dari pantauan di lapangan, aktivitas Masyarakat para Pengunjung di Pantai Weluan berjalan dengan aman dan lancar, tidak ditemukan adanya praktik perjudian di tempat umum, serta kondisi cuaca pun tampak cerah.

Masyarakat sangat menyambut baik kehadiran maupun arahan dari Petugas Kepolisian, hal ini membuat Mereka merasa lebih tenang tanpa adanya rasa khawatir dalam berwisata. Jajaran Polres Kepulauan Tanimbar akan terus berkomitmen untuk melaksanakan kegiatan serupa secara rutin, khususnya pada hari libur dan akhir pekan.

TINGGALKAN KOMENTAR

Please enter your comment!
Please enter your name here

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.