Beranda Berita Polres Momentum perkuat akhlak dan disiplin, Kapolres Kepulauan Tanimbar hadiri peringatan Isra Mi’raj...

Momentum perkuat akhlak dan disiplin, Kapolres Kepulauan Tanimbar hadiri peringatan Isra Mi’raj 1447H

5
0
BAGIKAN

Tribratanews.polrestanimbar.com – Polda Maluku, Kepolisian Resor Kepulauan Tanimbar, Kapolres Kepulauan Tanimbar, AKBP AYANI, S.P., S.I.K., M.H., menghadiri peringatan Isra Mi’raj Nabi Muhammad SAW 1447 H / 2026 M yang diselenggarakan di Masjid Agung An-Nur, Kecamatan Tanimbar Selatan, Kabupaten Kepulauan Tanimbar pada, Jumat (16/01/26) malam.

Peringatan di Tahun ini dengan mengusung tema sentral Isra Mi’raj sebagai momentum perbaikan akhlak dan disiplin Sholat. Acara tersebut menjadi ajang silaturahmi akbar yang mempertemukan Aparat keamanan, Pemerintah Daerah, Tokoh Agama, dan umat Muslim yang ada di wilayah Kota Saumlaki, Kecamatan Tanimbar Selatan.

Rangkaian kegiatan diawali dengan lantunan shalawat dari Majelis Ta’lim Agung An-Nur dan pembacaan sari tilawah oleh Halima Lasaido. Hadir pula dalam acara tersebut yaitu perwakilan Kantor Kemenag yang diwakili Kasi Bimas Islam, Ustad DAHLAN RETOB, S.Hi., Ketua Baznas, serta jajaran Perwira dari Polres Kepulauan Tanimbar dan Brimob Batalyon C Pelopor.

Kapolres Kepulauan Tanimbar AKBP AYANI, S.P., S.I.K., M.H., pada kesempatan itu menekankan tentang pentingnya memaknai peristiwa Isra Mi’raj sebagai sarana untuk meningkatkan disiplin diri, khususnya dalam ibadah sholat yang berdampak langsung pada pembentukan akhlak Personel Polri maupun Masyarakat umum. Menurutnya, nilai-nilai dalam peristiwa Isra Mi’raj ini sangat relevan dengan tugas Kepolisian dan kehidupan Bermasyarakat.

“Disiplin dalam Sholat adalah cerminan disiplin dalam bertugas. Kami berharap momentum ini dapat memperbaikan akhlak kita semua untuk mewujudkan situasi Kamtibmas yang kondusif di  Kabupaten Kepulauan Tanimbar” terangnya.

Senada dengan hal tersebut, Ustad DAHLAN yang mewakili Kemenag mengajak umat Muslim di Tanimbar untuk terus menjaga kerukunan dan memperkuat nilai-nilai spiritual. Sementara itu, Ustad Suharno dalam ceramah Hikmah Isra Mi’raj-nya menekankan bahwa sholat adalah benteng utama dalam menjaga integritas diri. Ia mengajak Jamaah untuk memetik pelajaran dari perjalanan Rasulullah SAW dalam ketaatan menerima perintah ibadah.

Acara yang berlangsung dengan penuh khidmat ini pun ditutup dengan doa bersama dan sesi foto sinergisitas antara Kapolres Kepulauan Tanimbar dengan para Imam Masjid serta para Tokoh Masyarakat lainnya yang hadir dalam peringatan Isra Mi’raj Nabi Muhammad SAW 1447 H / 2026 M, yang diselenggarakan di Masjid Agung An-Nur.

Hingga kegiatan tersebut berakhir, situasi keamanan dan ketertiban di lokasi dilaporkan kondusif. Kehadiran Personel Polri di tengah Masyarakat ini juga diharapkan dapat terus mempererat hubungan kemitraan demi menjaga kedamaian di Bumi Duan Lolat.

TINGGALKAN KOMENTAR

Please enter your comment!
Please enter your name here

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.