Beranda Berita Polres Tim Satgas Covid 19 Tanut Bersama Polsek Larat Lakukan Pemeriksaan Suhu Tubuh...

Tim Satgas Covid 19 Tanut Bersama Polsek Larat Lakukan Pemeriksaan Suhu Tubuh ABK KM Timothy

193
0
BAGIKAN

Tribratanews.polrestanimbar.com – Polda Maluku, Polres Maluku Tenggara Barat, Rabu tanggal 22 April 2020, pukul 11.50 wit, bertempat di Pelabuhan Larat Kecamatan Tanut, telah sandar KM. Timothy dari pelabuhan Tual, bersandarnya KM Timothy pada pelabuhan Larat, ABK beserta kru Kapal KM Timothy langsung mendapat Pemeriksaan kesehatan oleh tim Satgas Covid 19 kecamatan Tanimbar Utara.

KM Timothy akan melakukan pembongkaran Bahan Sembako pada pelabuhan Larat.

Kegiatan tersebut dihadiri oleh :
1. Kapolsek Larat
2. Kepala Kantor Pelabuhan Larat Riki Pattian
3. Personil Polsek Larat
4. Personil Koramil 1507 Larat
5. Tim Penanganan Covid-19 dari Puskesmas Larat sebanyak 7 orang.

Sementara itu KM Timothy memiliki ABK berjumlah 16 orang dan tidak membawa penumpang.

Dalam kegiatan Pemeriksaan kesehatan tidak terdapat yang diduga terinfeksi Virus Corona (Covid-19), Suhu badan rata-rata di bawah 36,2’C.

TINGGALKAN KOMENTAR

Please enter your comment!
Please enter your name here

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.